Edisi 08/17

Pertumbuhan Pesat, Peternak Untung

 

Saat ini, genetik ayam broiler telah berkembang pesat. Untuk mencapai bobot badan 2,19 kg, ayam broiler hanya perlu waktu 35 hari dengan konversi pakan/FCR (feed conversion ratio) lebih kecil yakni 1,53 – 1,6 (Cobb 500 Broiler Performance & Nutrition Suplement, 2015). Keunggulan tersebut tentu saja akan menimbulkan beberapa konsekuensi bagi ayam. Ayam akan lebih mudah stres, peka tehadap lingkungan dan rentan terhadap penyakit. Maka dari itu, kita sebagai peternak perlu mengantisipasi turunnya performa ayam sejak awal pemeliharaan.

 

Usaha perbaikan manajemen pemeliharaan ayam broiler sangat dibutuhkan untuk menghasilkan performa daging yang baik saat panen. Melalui rubrik Artikel Utama edisi Agustus 2017 kali ini peternak akan memperoleh gambaran mengenai kiat-kiat yang harus dilakukan agar bisa mendapatkan performa ayam broiler yang baik secara efisien. Langkah pertama tentunya peternak wajib mengoptimalkan masa brooding sebagai langkah awal dalam melewati masa kritis. Apa itu masa kritis? Jawabannya akan dibahas secara mendetail pada artikel tersebut.

 

Sebagai wawasan baru pada rubrik artikel suplemen kami akan menyajikan informasi tentang pencegahan dan pengendalian penyakit cacingan yang sering menyerang ternak kambing. Tidak lupa konsultasi teknis, rubrik serba-serbi, serta info harga daging dan telur kami sajikan untuk para pembaca.

 

Semoga bermanfaat. Sukses selalu.

 

 

 


 

 

 

Indo Livestock merupakan pameran industri peternakan dan pakan ternak terbesar di Indonesia yang dipersembahkan oleh Direktorat Jenderal Peternakan Departemen Pertanian dan didukung oleh organisasi-organisasi terkait di industri peternakan, termasuk media publikasi internasional maupun nasional. Pameran tersebut mempertemukan para pelaku industri peternakan baik di Indonesia maupun internasional, untuk melihat teknologi dan informasi terkini serta melakukan kerjasama bisnis.

Ajang tersebut akan diadakan untuk ke-13 kalinya pada tanggal 4 – 8 Juli 2018 di Jakarta Convention Center, Jakarta – Indonesia. Lebih dari 580 exhibitors dari 45 negara akan berpartisipasi dalam Indo Livestock Expo & Forum 2018 ini.

Redaksi Agt 2017

Produk Unggulan

x
Subscribe To Our Newsletter
We respect your privacy. Your information is safe and will never be shared.
Don't miss out. Subscribe today.
×
×
WordPress Popup Plugin